Tanggal 25 Desember 2015
Alhamdulillah akhirnyabisa jalan-jalan ke pantai kedung tumpang, tulunagung. Katanya disana pantainya bagus dan masih alami.
Saya berangkat dari madiun bersama temen saya satu motor, ternyata perjalanan sangat jauh sekali hampir menempuh empat jam lebih perjalanannya. Dalam perjalanan dari parkiran perkampungan menuju pantainya juga sanat ekstrim, jalanya hanya cukup satu motor saja mkendaraan mobil tidak bisa masuk harus jalan kaki, padahal kalau jalan kaki sangat jauh sekitar 3 KM belum dari parkiran pantainya lumayan jauh juga harus turun dari bukit melewati turunan tajam yang dibantu dengan tali tambang karena jalannya lewat semak-semak. saya juga sampai keringatan untung sampai sepatu.
Tapi sesudah sampai di pantai wuuuih pemandangnya sangat bagus, rasa cape pun hilang seketika juga. Pantai kedung tumpang terkenal dengan kolam renang alami yang ada di bibir pantai yang terbentuk oleh batu karang.